Resep Rendang

http://garasigaming.com/

  • Daging Sapi 1 Kg
  • 10 Gelas Santan
  • 10 Butir Bawang Merah
  • 6 Siung Bawang Putih
  • Cabai Merah Keriting
  • Lengkuas 4 Ruas Jari
  • Jahe 4 Ruas Jari
  • 1 Biji Pala
  • 2 Butir Kemiri
  • 3 Bunga Cengkeh
  • Kunyit 1/2 Ruas Jari
  • 2 Batang Serai
  • 2 Lembar Daun Salam
  • 2 Lembar Daun Jeruk Purut
  1. Potong daging berbentuk kotak (ukuran potongan akan mempengaruhi lama waktu memasak).
  2. Potong bawang merah, bawang putih, cabai, lengkuas, jahe, pala, kemiri, cengkeh ke chopper atau blender agar bumbu lebih mudah untuk dihaluskan dengan ulekan.
  3. Tuang semua bumbu ke dalam ulekan dan masukkan kunyit dan garam secukupnya, kemudian ulek hingga bumbu menjadi lebih halus.
  4. Tuang santan ke dalam wajan bersama dengan bumbu yang sudah Anda buat sebelumnya, kemudian panaskan.
  5. Masukkan serai, daun salam, dan daun jeruk purut ke dalam wajan dan aduk hingga merata.
  6. Jika bumbu sudah kental dan mulai beraroma rendang maka masukkan potongan daging sapi ke dalam wajan dan aduk hingga bumbu mengering dengan menggunakan api kecil.


Selamat Mencoba....


SUMBER : WWW.GARASIGAMING.COM 
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar